Universitas Airlangga Official Website

Kolaborasi FIB UNAIR dan Dispusip Surabaya Kembangkan Wisata Air Kalimas

Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Surabaya Wawan Windarto SSos MM saat melakukan wawancara (17/5/2022). (Foto: Sandi Prabowo)

UNAIR NEWS – Website https://dispusip.surabaya.go.id/virtual/ diumumkan sebagai nominasi dalam ajang penghargaan Times Higher Education (THE) Awards Asia 2022 kategori Excellence and Innovation in the Arts. Website hasil kolaborasi Fakultas Ilmu Budaya Universitas Airlangga (FIB UNAIR) dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Surabaya itu kedepannya akan terus dikembangkan. Salah satunya adalah dengan menambah entri ensiklopedia warisan budaya di kawasan Wisata Air Kalimas Surabaya.

Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Surabaya Wawan Windarto SSos MM mengungkapkan bahwa program tersebut bernama Ensiklopedia Kearifan Lokal Surabaya. Sejauh ini, sudah ada beberapa konten yang sudah ditulis. Diantaranya adalah kawasan yang ada di tepian-tepian Kalimas seperti gedung DPRD dan balai kota.

“Tempat-tempat yang dekat dengan kawasan sungai itu, kita coba potret, kemudian dinarasikan sejarah dan makna penting bangunan itu di Surabaya,” jelasnya.

Wawan menerangkan bahwa program kolaborasi tersebut menunjukkan bahwa FIB UNAIR telah melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Utamanya dalam hal menghasilkan suatu produk penelitian dan pengabdian yang berdampak luas pada publik. 

“Berdampak luas pada publik karena mitra kita adalah pemerintah kota, sehingga hasil kerja kita langsung berdampak kepada 3 juta penduduk Surabaya,” tambahnya.

Kedua, lanjutnya, ilmu budaya tidak hanya semata-mata ilmu kualitatif saja. Program kolaborasi tersebut menunjukkan bahwa kemampuan deskripsi dan pemanfaatan teknologi bisa dikawinkan sehingga menghasilkan produk yang sangat bagus. 

“Teknologi itu penting tetapi kekuatan deskripsi dan narasi itu juga sama-sama penting,” ujarnya.

Bentuk Kolaborasi Dispusip Surabaya dengan FIB UNAIR

Salah satu spot yang akan dikembangkan bersama adalah Taman Baca Masyarakat (TBM) Surabaya. Ke depannya, FIB UNAIR akan mengkolaborasikan program tersebut dengan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang bisa dikonversi sebagai SKS untuk mahasiswa

“Ke depannya kami akan membuat kompetisi agar masing-masing mahasiswa bisa mencurahkan ide inovasi untuk mengembangkan TBM,” terangnya.

Adapun inovasi yang dapat dikembangkan oleh mahasiswa adalah terkait dengan partisipasi masyarakat, kebersihan, kenyamanan, atau penamaan koleksi yang ada di TBM. 

Program beberapa waktu lalu yang sudah berhasil diinisiasi adalah Program Virtual 360 yang akan dikembangkan lebih lanjut ke depannya. Program Virtual 360 akan dikembangkan dengan menambah konten, salah satunya adalah ide pengembangan Wisata Air Kalimas.

“Proyek Wisata Kalimas ini nantinya mungkin juga akan berkolaborasi antara Dinas Pemuda Olahraga Pariwisata, Dinas Perpustakaan Kearsipan dan FIB UNAIR,” ungkapnya. (*)

Penulis:  Sandi Prabowo

Editor:  Binti Q Masruroh