n

Universitas Airlangga Official Website

GERMAS Iringi Akreditasi Prodi Kesehatan Masyarakat PSDKU di Banyuwangi

FKM
Direktur RSUD Blambangan dr. Taufik Hidayat, SpAnd., M.Kes., saat memberikan sambutan. (foto: Muhammad Atoillah Isfandari)

UNAIR NEWS – Senam GERMAS (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat) menjadi pembuka rangkaian kegiatan visitasi program studi Kesehatan Masyarakat PSDKU UNAIR di Banyuwangi pada hari kedua, Kamis (29/3). Kegiatan senam itu bertujuan untuk turut serta menyukseskan program GERMAS di kalangan civitas akademika PSDKU UNAIR di Banyuwangi.

Visitasi hari kedua itu dihadiri oleh asesor yang sama. Ialah Dr. Dian Ayubi, SKM., M.QIH., dari Universitas Indonesia dan Dr. dra. Nur Endah Wahyuningsih, M.Kes., dari Universitas Diponegoro Semarang. Sedangkan, dari pihak UNAIR dihadiri jajaran Dekanat Fakultas Kesehatan Masyarakat UNAIR, yaitu Dekan FKM UNAIR Prof. Dr. Tri Martiana, dr., MS., Wakil Dekan I Dr. Santi Martini, dr., M.Kes., dan Wakil Dekan II Dr. Thinni Nurul Rohmah, Dra., Kaprodi S1 Kesmas PSDKU UNAIR di Banyuwangi Dr. Mohammad Zainal Fatah, M.Si , serta para dosen prodi S1 kesmas PSDKU.

Menurut Muhammad Atoillah Isfandari dr., M.Kes., salah satu dosen prodi kesehatan masyarakat PSDKU UNAIR menjelaskan, tahapan akreditasi hari kedua bertujuan untuk menyamakan persepsi pada beberapa hal yang dianggap perlu dikonfirmasi ulang. Selain itu, tambahnya, pada hari kedua itu digunakan untuk memberikan tambahan penjelasan dan keterangan tambahan untuk meyakinkan asesor terhadap capaian prodi kesehatan masyarakat PSDKU.

“Tentu harapan kami agar visitasi akreditasi kali ini dapat membuahkan hasil optimal sebagaimana yang diharapkan,” ungkapnya.

Pada kesempatan visitasi itu, asesor juga mengunjungi beberapa fasilitas yang selama ini mendukung kegiatan belajar mengajar di prodi kesehatan masyarakat PSDKU UNAIR di Banyuwangi. Diantaranya adalah RSUD Blambangan milik Pemerintah Kabupaten Banyuwangi. Pada peninjauan ke RSUD Blambangan, rombongan asesor didampingi oleh Wakil Dekan I FKM UNAIR dan disambut oleh Direktur RSUD Blambangan dr. Taufik Hidayat, SpAnd., M.Kes.

Pada kesempatan itu, Direktur RSUD Blambangan dr. Taufik Hidayat, SpAnd., M.Kes., dalam sambutannya menyampaikan,  pihaknya sangat berharap bahwa visitasi itu dapat memberikan hasil yang optimal.

“Adanya PSDKU UNAIR di Banyuwangi merupakan harapan pemerintah dan masyarakat Banyuwangi untuk memiliki institusi pendidikan kesehatan masyarakat yang berkualitas,” tuturnya.

Penulis: Siti Mufaida

Editor: Nuri Hermawan