UNAIR NEWS – Sebagai perwujudan rasa cinta kasih dan saling menolong bagi mereka yang membutuhkan serta untuk menjalin silturahmi, beberapa waktu yang lalu, mahasiswa Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) PSDKU Universitas Airlangga di Banyuwangi melaksanakan kegiatan rutin tahunan berupa bakti sosial. Kegiatan itu merupakan salah satu upaya pewujudan Tri Dharma Perguruan tinggi yaitu pengabdian masyarakat.
Kegiatan tersebut merupakan sebagai bentuk pengabdian dari mahasiswa kedokteran hewan PSDKU UNAIR di Banyuwangi kepada masyarakat sekitar. Sasaran dari kegiatan itu adalah siswa-siswi SMPLB Banyuwangi dengan melibatkan seluruh civitas akademika FKH PSDKU UNAIR di Banyuwangi. Bagi siswa SMPLB kegiatan itu sangat mengedukasi mereka untuk mengenal tentang kegiatan bakti sosial tersebut.
Menurut Bodhi Agustono, drh., selaku penanggung jawab kegiatan, kegiatan tersebut rutin dilakukan 2 kali setiap tahunnya. Untuk bakti sosial kedua akan dilaksanakan pada saat Bulan Ramadhan mendatang dengan melibatkan seuruh mahasiswa baru angkatan 2017 untuk bergabung dalam kepanitiaan kegiatan itu. Tujuan melibatkan mahasiswa angkatan 2017, menurut dosen yang biasa dipanggil Bodhi, tidak lain untuk mempererat seluruh mahasiswa baru 2017 Fakultas Kedokteran Hewan dalam membangun team work pada suatu organisasi nantinya.
“Kegiatan itu harus terus dibudayakan agar tidak memutus silaturahmi dengan masyarakat,” tuturnya.
Sementara itu, mewakili mahasiswa, Winda Kusuma mengatakan bahwa kegiatan itu sangat bermanfaat. Pasalnya, selain untuk melatih kepekaan sosial mahasiswa, dampaknya ke SMPLB juga besar. SMPLB, imbuhnya, juga benar-benar membutuhkan bantuan karena pemerintah tidak memberi bantuan kepada mereka sehingga mereka mendapatkan sumbangsih dari masyarakat sekitar. Winda juga menjelaskan bahwa kegiatan itu diharapkan dapat menginspirasi orang-orang sekitar
“Karena murid SMPLB adalah murid yang berprestasi. Untuk sementara ini memang kegiatan bakti sosial fokus di SMPLB Banyuwangi karena satu hal yang bekelanjutan lebih bermakna daripada hanya mengejar ketenaran di mata publik,” ungkapnya.
Kegiatan itu berlangsung pukul 14.00 WIB di SMPLB Banyuwangi, diawali registrasi seluruh peserta. Kegiatan berlansung dengan meriah dengan banyak hiburan yang ditampilkan baik dari peserta maupun dari siswa-siswi SMPLB Banyuwangi. Dalam kegiatan tersebut peserta juga berkesempatan untuk bertukar pengalaman dengan siswa-siswi SMPLB. Kemudian, kegiatan diakhiri dengan pemberian sembako oleh mahasiswa kepada pihak SMPLB serta ditutup dengan doa.
Penulis: Siti Abidah Alfirdausy (Mahasiswa S1-Pendidikan Dokter Hewan)
Editor: Nuri Hermawan