UNAIR NEWS – Kehadiran birokrasi yang efisien sangat penting bagi negara yang sedang berkembang, termasuk Indonesia. Birokrasi mampu menjadi agen perubahan untuk meningkatkan kualitas pendidikan, meningkatkan pendapatan masyarakat, mengurangi kesenjangan sosial, dan sebagainya. Namun, pada kenyataannya masih banyak hambatan dan tantangan untuk mewujudkan reformasi birokrasi yang ideal.
Latar belakang masalah tersebut menjadi kunci utama orasi ilmiah yang dibawa oleh Guru Besar Bidang Ilmu Manajemen Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Airlangga (UNAIR). Prof Dr Falih Suaedi Drs MSi menyampaikan orasi tersebut pada Rabu (18/12/2024) yang bertempat di Aula Garuda Mukti, Kantor Manajemen, Kampus MERR-C UNAIR.