Universitas Airlangga Official Website

BNI Bersama Dharma Wanita UNAIR Bagikan Seribu Paket Sembako

Rektor UNAIR Prof Moh Nasih (kiri) bersama Triyani Nasih saat memberikan paket sembako. (Foto: Agus Irwanto)

UNAIR NEWS – PT Bank Negara Indonesia (BNI) Persero Tbk menggandeng Dharma Wanita Persatuan (DWP) Universitas Airlangga (UNAIR) membagikan sebanyak 1000 paket sembako di pekan kedua Ramadan. Acara yang merupakan agenda tahunan itu berlangsung di Airlangga Convention Center (ACC) pada Kamis (14/4/2022).

Ketua DWP UNAIR Triyani Nasih menyebut, sebanyak 1000 paket sembako itu dibagikan kepada pihak yang membutuhkan. Antara lain tenaga cleaning service, masyarakat, para pedagang kaki lima, serta panti asuhan di sekitar kampus UNAIR.

“Pembagian akan kami lakukan langsung setelah acara seremoni ini selesai. Semoga paket ini bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan, terutama di sekitar kampus,” ucap Triyani.

Roy Wahyu Maulana selaku Pemimpin BNI Kantor Wilayah 06 Surabaya mengungkapkan rasa bangganya bisa berbagi di bulan Ramadan bersama UNAIR. Apalagi, ia menambahkan, jajaran pimpinan dan direksi BNI banyak yang merupakan alumni UNAIR.

Foto: Agus Irwanto

“Kami bangga bisa ikut dengan UNAIR berbagi dengan sesama di bulan Ramadan, bulan penuh berkah. Semoga upaya kita hari ini mendapat pahala yang penuh berkah dari Allah SWT,” ucapnya. “Semoga kerja sama ini bisa berlanjut di kesempatan yang akan datang,” tambahnya.

Sementara itu, Utomo, salah satu masyarakat yang datang menerima paket sembako, mengucapkan terima kasih kepada BNI dan Rektor UNAIR. Paket sembako yang diterima diakuinya bermanfaat untuk menyambung kehidupan sehari-hari mengingat di masa pandemi ekonomi sulit.

Foto: Agus Irwanto

“Pandemi ini ekonomi sulit, karena suami tidak kerja. Semoga bantuan ini bermanfaat,” ucap Utomo yang tinggal di RT 02 RW 01 Mulyorejo, Surabaya. (*)

Penulis: Binti Q. Masruroh