Universitas Airlangga Official Website

Cegah Pernikahan Dini Fakultas Keperawatan UNAIR Gelar Comdev Pulau Kangean

Faculty Branding (Sumber : Umi Maghfiroton F)

UNAIR NEWS – Isu pernikahan dini masih menjadi permasalahan krusial yang menghambat pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs). Sayang, hal tersebut seakan diwajarkan seperti halnya yang terjadi di Desa Kangayan, Pulau Kangean, Kabupaten Sumenep.

Dipimpin Dr Esti Yunitasari S.Kp M.Kes Fakultas Keperawatan gelar Community Development (Comdev) untuk memberdayakan masyarakat Pulau Kangean pada 12 – 17 Juli 2022.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang dampak buruk dari pernikahan dini karena pernikahan dini ini akan berdampak pada masa depan dan juga kesehatan remaja di sana,” ujar Nur Afifah, salah seorang anggota comdev

Faculty Branding Remaja

Dalam serangkaian acara comdev, seluruh anggota juga memberikan edukasi pernikahan dini di sekolah SMP dan SMA. Hal itu ditujukan untuk meingkatkan motivasi remaja dalam menempuh pendidikan dan menolak pernikahan dini.

“Pernikahan dini membawa dampak buruk pada kesehatan anak, besar peluang meninggal dalam persalinan baik ibu atau bayi selain itu juga berisiko anak terlahir prematur dan kematian bayi sebelum 1 tahun,” ucapnya.

Dr Esti juga menegaskan perlu adanya pencegahan pernikahan dini, yaitu salah satunya dengan melanjutkan pendidikan, pemberdayaan perempuan, dan perluasan lapangan pekerjaan.

Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat

Tak hanya lakukan pencegahan dini, tim Comdev Fakultas Keperawatan di bawah panduan Aria Aulia Nastiti Skep Ns MKep berikan demonstrasi pembuatan abon ikan. “Melimpah ruahnya hasil ikan di masyarakat dapat menjadi peluang wirausaha. Salah satunya adalah wirausaha abon ikan,” ucap Aria.

Selain untuk menunjang perekonomian masyarakat, pembuatan abon itu juga dipilih sebagai upaya pencegahan stunting. Menurut Aria, kandungan dalam ikan ini dapat menunjang kebutuhan gizi sehingga menekan angka stunting.

“Ikan ini mengandung asam lemak omega-3, asam amino lengkap, kalsium, dan vitamin D yang memiliki segudang manfaat. Salah satunya adalah pencegahan stunting,” ujar Aria

Penulis: Rosita

Editor: Feri Feronia