Universitas Airlangga Official Website

FIKKIA Gathering Rekatkan Kekeluargaan Mahasiswa UNAIR Banyuwangi

Dewan Juri Menilai Olahan Masakan dari Mahasiswa (Foto: Istimewa)
Dewan Juri Menilai Olahan Masakan dari Mahasiswa (Foto: Istimewa)

UNAIR NEWS – Keseruan dan kebersamaan menyelimuti mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan, Kedokteran, dan Ilmu Alam (FIKKIA) Universitas Airlangga (UNAIR) saat berkumpul dalam acara FIKKIA Gathering. Acara tersebut merupakan inisasi BEM FIKKIA UNAIR Kabinet Dabeat Revolusi yang berlangsung Sabtu (22/2/2025). Kegiatan FIKKIA Gathering yang bertempat di Kampus Mojo FIKKIA itu menjadi ajang spesial yang mempererat hubungan antar mahasiswa. Terutama dalam menciptakan lingkungan akademik yang lebih harmonis dan memperkuat rasa kebersamaan

Ketua Pelaksana, Vincent Angelino Hartadi mengatakan kekeluargaan adalah rasa kebersamaan, keterikatan, dan kepedulian yang tercipta di antara individu dalam suatu kelompok. Dalam lingkungan akademik akan menjadikan mahasiswa saling mendukung dan berkolaborasi untuk mencapai tujuan bersama. FIKKIA Gathering hadir sebagai wadah bagi seluruh mahasiswa FIKKIA agar semakin bersinergi.

Reyza Fitri Aninda SH MKn Berikan Penjelasan Tentang Public Relationer di Era 5.0 (Foto: Istimewa)
Reyza Fitri Aninda SH MKn Berikan Penjelasan Tentang Public Relationer di Era 5.0 (Foto: Istimewa)

Kegiatan tersebut juga menambah kesempatan mahasiswa berkumpul selain ajang kompetisi antar program studi yaitu AIROC. “Selama ini belum ada kegiatan yang mengumpulkan semua mahasiswa FIKKIA UNAIR. Oleh karena itu, acara bertujuan mengakrabkan seluruh mahasiswa agar dapat lebih kompak dan saling mengenal satu sama lain,” ujarnya.

Lomba memasak menguji kreativitas mahasiswa mengolah masakan berbahan dasar ayam. Kegiatan berlangsung seru dan penuh semangat karena peserta menampilkan inovasi terbaik mereka dalam menyajikan hidangan. Beberapa olahan makanan seperti nasi uduk ayam pedas nusantara, ayam pok-pok, ayam cabe garam, kari ayam, blackpaper chicken, dan pecel pitik.

“Lomba masak dapat terbilang seru. Mahasiswa dapat menuangkan kreativitasnya dalam sebuah masakan berbahan dasar ayam,” kata mahasiswa Kedokteran Hewan Angkatan 2021 itu.

FIKKIA Gathering juga menghadirkan Reyza Fitri Aninda SH MKn dalam seminar bertajuk Public Relationer di Era Society 5.0. Seorang humas dapat menciptakan citra perusahaan yang baik dan positif untuk publik eksternal maupun publik serta konsumen. Soft skill sebagai seorang humas juga tidak dapat tergantikan menggunakan kecerdasan buatan karena norma dan nilai hanya ada dalam diri manusia.

Dasar kemampuan yang harus dimiliki adalah berkomunikasi, manajerial, bergaul, jujur dan kreatif. “Seminar tersebut menambahkan insight baru mengenai pentingnya softskill komunikasi bagi mahasiswa lewat interaksi aktif,” ujarnya.

Menteri Koordinator Internal BEM FIKKIA itu berharap kegiatan masa mendatang dapat melibatkan dosen dari setiap program studi di FIKKIA. Partisipasi yang kolaboratif antara civitas academica akan meningkatkan interaksi dan sosialisasi untuk lebih menghargai.

Penulis: Azhar Burhanuddin

Editor: Yulia Rohmawati