UNAIR NEWS – Hadirnya Fakultas Ilmu Kesehatan, Kedokteran, dan Ilmu Alam (FIKKIA) Universitas Airlangga (UNAIR) terus bergerak mendukung transformasi kesehatan untuk indonesia maju khususnya di Kabupaten Banyuwangi. Di awal perubahannya, FIKKIA UNAIR menggelar kegiatan Hari Kesehatan Nasional 2023 dengan pengabdian masyarakat pencegahan obesitas dan Pameran Jenggirat Tangi Banyuwangi.
Pencegahan Obesitas Anak Usia Dini
FIKKIA UNAIR lewat Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat menyelenggarakan Pengabdian Masyarakat kepada anak sekolah dasar untuk pencegahan obesitas. Ketua Pelaksana, Septa Indra Puspikawati, S.KM., M.PH. menuturkan permasalahan obesitas dan stunting menjadi permasalahan yang saling berkebalikan di Indonesia. Hingga kini, masalah defisiensi gizi berupa stunting menjadi perhatian utama. Padahal permasalahan gizi berlebih pada usia dini memiliki risiko masalah kesehatan saat pertumbuhan. Riwayat obesitas juga dapat kembali timbul pada usia dewasa dan dapat menimbulkan masalah kardiovaskuler dan kesulitan bergerak.
“Bukan berarti masa anak-anak gemoy itu lucu dan sehat. Dibalik itu ada resiko obesitas dapat mendatangkan suatu penyakit. Ketika kecil obesitas maka dewasa ada kecenderungan obesitas,” tuturnya.
Dalam kegiatan yang diselenggarakan pada Rabu (8/11/2023) tersebut juga didukung oleh kader Gen Z dan KSR PMI dari mahasiswa kesehatan masyarakat dalam mengedukasi kepada masyarakat dan skrining obesitas. Siswa SD yang hadir diukur berat dan tinggi badan, dari hasil edukasi dilakukan game bersama seperti cerdas cermat. Sehingga siswa tersebut dapat mengetahui permasalah obesitas. Mereka juga melakukan senam bersama sebagai bentuk anak beraktivitas fisik dan sarapan sehat bersama.
Pameran Jenggirat Sehat Banyuwangi
FIKKIA UNAIR Banyuwangi turut hadir menyemarakkan pameran Jenggirat Sehat Banyuwangi yang diadakan oleh Dinas Kesehatan Banyuwangi pada Sabtu (11/11/2023) hingga Minggu (12/11/2023). Dalam kegiatan tersebut FIKKIA siap meningkatkan kualitas kesehatan dan pemahaman masyarakat pentingnya hidup sehat.
Ketua Unit Komunikasi dan Informasi Publik FIKKIA, mengatakan dalam bazar tersebut mereka menampilkan produk konservasi alam. Guna meningkatkan kesehatan masyarakat dari PPK Ormawa dan pengabdian masyarakat dibawah FIKKIA UNAIR. Mulai dari susu kambing etawa, ecobrick, dan jamu toga. Tak ayal anjungan mereka dikunjungi oleh jajaran pemerintah kabupaten, tokoh papan atas, dan alumni UNAIR.
“Kami mendapatkan kunjungan istimewa dari Bupati Banyuwangi beserta jajaran, Dr. Ayman Alatas, Putri Indonesia, dan juga dokter-dokter di Banyuwangi Alumni UNAIR,” katanya.
Dalam anjungan tersebut turut memberikan informasi terkait perubahan Sekolah Ilmu Kesehatan dan Ilmu Alam (SIKIA) menjadi Fakultas Ilmu Kesehatan, Kedokteran, dan Ilmu Alam (FIKKIA) kepada masyarakat Banyuwangi. Salah satunya dengan penambahan Program Studi Profesi Dokter Hewan dan Kedokteran Umum pada 2024..
Penulis: Azhar Burhanuddin
Editor: Feri Fenoria