Universitas Airlangga Official Website

HIMA S1 Manajemen UNAIR Gelar Program Bakti Sosial

HIMA S1 Manajemen berfoto bersama anak-anak panti asuhan Ashabul Kahfi Surabaya. (Sumber: Istimewa)
HIMA S1 Manajemen berfoto bersama anak-anak panti asuhan Ashabul Kahfi Surabaya. (Sumber: Istimewa)

NAIR NEWS – Himpunan Mahasiswa S1 Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Airlangga (UNAIR) menggelar program bakti sosial bertajuk M-Cares pada Jumat (7/4/2023) di Aula Soepoyo FEB UNAIR. Mengusung tema Move with Your Heart, Serve with Your Actions, kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian mahasiswa terhadap sesama.

Sri Dewi Lestari Yuana selaku ketua pelaksana mengatakan, M-Cares merupakan program kerja tahunan Departemen Eksternal HIMA S1-Manajemen. Tahun ini, kegiatan tersebut mengundang 30 anak-anak panti asuhan Ashabul Kahfi Surabaya untuk menerima sejumlah bantuan. 

“Alasan kami memilih panti asuhan karena merupakan lembaga penting untuk mewadahi hak-hak anak, khususnya anak yatim-piatu, terlantar, hingga anak yang berasal dari keluarga kurang mampu. Dari hal itu, kami rasa panti asuhan merupakan target yang tepat untuk kegiatan M-Cares tahun ini,” terangnya pada Sabtu (8/4/2023).  

Kegiatan Bakti Sosial

Kemudian, perempuan yang akrab dipanggil Lestari itu menjelaskan bahwa selain bakti sosial, M-Cares juga menyelenggarakan beberapa kegiatan lainnya seperti campus tour dan games. 

Dia mengatakan, tujuan dari campus tour adalah mereka ingin memperkenalkan lingkungan Universitas Airlangga (UNAIR) kepada anak-anak panti asuhan. Di samping itu, mereka juga ingin memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk dapat merasakan langsung suasana dan budaya kampus agar mereka memiliki gambaran dan pengalaman baru. 

“Kegiatan campus tour ini juga bisa menjadi referensi dalam mengambil keputusan dengan tepat ketika mau berkuliah. Selain itu, anak-anak nantinya juga bisa mempersiapkan diri untuk menghadapi dunia kampus,” ujar Lestari.

Semarak acara M-Cares bersama anak-anak panti asuhan Ashabul Kahfi Surabaya. (Sumber: Istimewa)

Selain itu, sambungnya, guna menyemarakkan kegiatan, ia dan rekan-rekannya juga mengadakan sesi games yang terbagi menjadi tiga sesi. Yaitu sesi 1 games tebak surat pendek, sesi 2 games cerita nabi, dan terakhir sesi 3 games tebak gambar. 

“Kami berharap melalui games ini, kami semua bisa melatih keaktifan dan kreativitas anak-anak dalam memecahkan masalah. Selain itu juga melatih jiwa kolaborasi mereka dalam berkelompok dan berkompetisi,” ucapnya.  

Pada akhir, dia berharap penyelenggaraan M-Cares tersebut dapat membantu ekonomi masyarakat rendah serta merekatkan hubungan mahasiswa dengan masyarakat. Lebih dari itu, kegiatan tersebut juga diharapkan mampu menumbuhkan rasa simpati, empati, dan kepedulian sosial mahasiswa terhadap sesama masyarakat. (*) 

Penulis: Rafli Noer Khairam

Editor: Khefti Al Mawalia