UNAIR NEWS – Ustaz Adin Nidauddin Lc. menuturkan bahwa dalam menghadapi suatu masalah, jangan lihat masalah tersebut dengan kacamata manusia tetapi dengan kekuasaan Allah SWT. Sesungguhnya jika Allah mencintai seorang hamba, Allah akan uji dia.
Kenali Masalah dengan Sudut Pandang Islam
Semua orang pasti punya masalah karena hidup adalah ujian atau cobaan. Allah tidak akan memberikan masalah kepada hambanya diluar kemampuan hamba tersebut
Cara mudah dalam menghadapi masalahÂ
1.Sabar
Dalam Al-quran, Allah menyampaikan bahwa mintalah kepada-Nya dengan sabar dan sholat. Allah tidak menjanjikan hidup ini mudah, tapi menjanjikan setiap ada masalah pasti setelah hal itu kemudahan.
2.Hadapi masalah dengan keimanan
Logika kita sebagai manusia terbatas, namun iman tak terbatas. Maka hadapilah masalah dengan keimaman. Semua yang Allah berikan kepada kita pasti ada hikmahnya. Orang yang bisa mendapatkan hikmah akan mendapatkan jaminan hidup dunia dan akhirat.
Baca Juga:
Kajian Rutin Ulul Azmi Bahas Cara Keluar dari Masalah Menurut Quran dan Sunnah