Universitas Airlangga Official Website

Lewat Turnamen Golf, Alumni UNAIR Himpun Dana untuk Korban Gempa Cianjur

Penyerahan donasi secara simbolis oleh Ketua PGA Mochamad Kasmali SH LLM (kiri) kepada perwakilan Pusat Pengelolaan Dana Sosial UNAIR R Hartono (kanan) (Foto: Istimewa)

UNAIR NEWS – Alumni Universitas Airlangga (UNAIR) yang tergabung dalam Perkumpulan Golf Airlangga (PGA) mengadakan turnamen golf Piala Bergilir Rektor UNAIR ke-3 pada Minggu (27/11/2022) di Padang Golf Pondok Indah, Jakarta Selatan. Turnamen golf ini digelar dalam rangka Dies Natalis UNAIR ke-68 dan HUT Emas IKA UNAIR.

Ketua PGA Mochamad Kasmali SH LLM mengatakan turnamen berlangsung meriah setelah dua tahun tidak dapat terlaksana akibat pandemi Covid-19. Sekitar 40 alumni UNAIR dari berbagai fakultas dan daerah berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

“Kita lega, senang, dan bangga ya bisa menyelenggarakan turnamen golf dengan berhasil dan sukses. Meskipun di tengah situasi yang challenging setelah pandemi dan banyaknya turnamen golf yang diselenggarakan oleh pihak lain jadi kesulitan mendapatkan sponsor, namun Alhamdulillah terlaksana juga turnamen golf PGA tahun ini,” ungkap Kasmali saat dihubungi via daring, Senin (12/12/2022).

Selain ajang mempererat tali persaudaraan antar alumni, PGA juga mengajak seluruh peserta turnamen untuk mengumpulkan donasi bagi korban bencana gempa Cianjur. Hal ini merupakan wujud komitmen IKA UNAIR dalam menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi yakni pengabdian kepada masyarakat.

“Kemarin kita dari PGA sendiri menyumbangkan Rp25 juta dan pot saweran golfer yang hadir kita dapat Rp12,5 juta sehingga total Rp37,5 juta untuk korban gempa Cianjur. Dananya kita serahkan ke pusat pengelolaan dana sosial UNAIR,” jelasnya.

Dokumentasi bersama peserta turnamen golf PGA 2022  (Foto: Istimewa)

Kegiatan amal tersebut bukan pertama kali, pasalnya sejak resmi terbentuk tahun 2017 PGA telah aktif memberikan bantuan seperti kapal Rumah Sakit Terapung Ksatria Airlangga dan beasiswa bagi mahasiswa yang membutuhkan. Kasmali berpesan bahwa olahraga golf ini jangan dipandang sebagai olahraga yang ‘wah’ karena terdapat sportivitas serta kesempatan memperluas networking dengan alumni maupun stakeholders dari UNAIR agar alumni UNAIR juga semakin terdengar gaungnya di luar Surabaya.

“Harapan saya, (PGA, red) semakin mendapat support penuh dari UNAIR. Begitu pula dengan IKA UNAIR karena tujuan penyelenggaraan turnamen oleh PGA sebagai kegiatan alumni untuk membawa nama baik almamater,” pungkas alumnus Fakultas Hukum UNAIR itu.

Penulis: Sela Septi Dwi Arista

Editor: Nuri Hermawan