Universitas Airlangga Official Website

Motivasi Mahasiswa, Albert Bagikan Pengalaman jadi Mawapres

Albert Rafael (tengah) saat talkshow mawapres di Auditorium Ternate (Foto: Dokumentasi Panitia)

UNAIR NEWS – Garuda Sakti telah menggelar program kerja bertajuk Sosialisasi & Talkshow Mawapres 2024 di Auditorium Ternate, ASSEC Tower, Universitas Airlangga pada Sabtu (7/9/2024). Acara ini mengusung tema Fair of The Most Outstanding Student: Inspiration Through Excellent Works dan menghadirkan beberapa tokoh inspiratif dari kalangan mahasiswa berprestasi (Mawapres) Universitas Airlangga.

Pada kesempatan tersebut, tim redaksi berkesempatan melakukan wawancara eksklusif dengan Albert Rafael, mahasiswa Fakultas Teknologi Maju dan Multidisiplin (FTMM) yang meraih juara tiga Mahasiswa Berprestasi (Mawapres) UNAIR. Albert membagikan pengalamannya menjadi Mawapres serta pandangannya tentang peran pendidikan dalam memajukan pembangunan.

Menurut Albert, meraih gelar Mawapres adalah sebuah bonus atas usaha yang telah ia lakukan selama ini. Ia memandang prestasi tersebut sebagai peluang untuk mengembangkan dirinya dan memberikan manfaat bagi banyak orang.

Albert menjalani perjalanannya dengan senang hati. Albert percaya bahwa proses yang ia lalui dapat memberikan manfaat. Ia percaya bahwa dengan berbagi ilmu dan memotivasi orang lain, dirinya dapat memberikan nilai bagi masyarakat.

Walaupun menghadapi tantangan yang tak mudah, Albert menekankan bahwa niat baik merupakan dasar untuk terus melangkah. Karena menurutnya, niat baik tersebut menumbuhkan motivasi serta keberanian untuk terus mencoba dan tidak takut gagal. 

“Kegagalan itu bukan hal yang dicari, namun sebuah hasil dari sebuah proses yang telah kita lakukan. Selama kita punya niat yang baik, kita bisa membangun semangat untuk belajar dari kegagalan tersebut untuk menjadi lebih baik lagi.”

Tanamkan Fundamental 5C Untuk Berkembang

Untuk memiliki pribadi yang selalu haus akan ilmu dan bersemangat belajar, Albert menerapkan metode 5C sebagai pondasinya. 5C yang terdiri dari Curiosity, Critical Thinking, Creativity, Communication, dan Compassion. Metode 5C akan menanamkan kepekaan seseorang dalam memecahkan masalah yang terjadi di masyarakat.

Bagi Albert, 5C adalah fundamental yang sudah semestinya manusia miliki. Kelima elemen ini saling berkaitan satu sama lain bagaikan sebuah proses. Oleh dari itu, 5C dapat manusia asah sejak dini dengan dengan menumbuhkan compassion terlebih dahulu melalui rasa empati dan simpati sesama manusia.

“Untuk dapat peka terhadap isu-isu dalam masyarakat, kita harus mengasah rasa empati dan simpati terlebih dahulu. Setelah itu, kita dapat memikirkan solusi kreatif yang akan muncul dengan sendirinya jika kita sudah menanamkan rasa empati dan simpati tersebut,” ujar Albert.

Pada akhir wawancara, Albert menyampaikan tips untuk membangun motivasi yang konsisten. Ia berkata bahwa konsistensi akan muncul dengan menjadi adaptif. “Carilah motivasi konkrit yang berkelanjutan sehingga dapat dipecah menjadi beberapa motivasi lainnya. Hal ini dapat membuat kita terus semangat untuk terus mengejar motivasi-motivasi tersebut menjadi kenyataan,” pungkasnya.

Penulis: Rizky Akbar Raferi

Editor: Edwin Fatahuddin