Universitas Airlangga Official Website

Ikan Lele: Makanan Tinggi Protein, Murah, dan Efektif Mencegah Stunting

Jika ngomongin soal makanan berprotein tinggi, pasti kamu terbesit dengan jenis makanan berharga mahal, bukan? Ikan salmon, cumi-cumi, ayam, daging steak atau bahkan jenis daging wagyu pasti masuk ke dalam bayanganmu. Tapi pernahkah kamu tahu bahwa ada jenis makanan lain yang memiliki kandungan protein tinggi sekaligus memiliki harga yang ramah bagi dompetmu? Bahkan dengan kandungan gizinya yang baik bahan makanan ini mampu mencegah stunting bagi anak. Yuk simak artikel ini!

Jenis makanan dengan bahan baku ikan lele ternyata sumber makanan berprotein tinggi, loh. Berdasarkan data DKBM tahun 2017, ikan lele memiliki kandungan gizi 18 gram protein, 3 gram lemak, 50 gram natrium, 237 miligram asam lemak omega-3, 337 miligram asam lemak omega-6 dan 5,6 gram zat besi. Siapa sangka makanan lokal Indonesia memiliki kandungan gizi yang baik terlebih nilai protein yang cukup tinggi. Dengan seharga Rp20.000 hingga Rp25.000 kamu mendapatkan satu kilogram ikan lele segar yang siap diolah. Ikan lele dapat diolah menjadi bermacam panganan seperti lele goreng, abon lele, nugget lele, sosis lele, siomay lele, dan lain-lain.

Dengan nilai protein yang tinggi, murah, dan dapat diolah menjadi berbagai jenis makanan, lele mampu menjadi solusi panganan untuk mencegah stunting pada anak. Menurut Kemenkes, lele dapat dijadikan menu MPASI bagi balita dengan manfaat sebagai berikut:

  1. Sebagai sumber asam lemak omega-3

Bermanfaat menjaga kesehatan jantung dan fungsi otak yang baik.

  1. Kaya akan kalsium dan vitamin D

Membantu menjaga kesehatan dan memperkuat tulang bayi.

  1. Sumber protein tinggi

Bermanfaat untuk pertumbuhan dan perkembangan bayi.

  1. Mengandung banyak vitamin B12

Berperan besar dalam pembentukan sel darah merah, kesehatan otak, dan sintesis DNA.

Dengan itu, kamu dapat memilih ikan lele sebagai sumber makanan tinggi proteinmu tanpa mengeluarkan uang banyak dan sekaligus bermanfaat bagi kesehatanmu juga.

Penulis: Nabila Mutia Rahma

Referensi:

Fitria, B. et al. (2022) ‘Pendampingan Percepatan Penurunan Stunting Melalui Pemberdayaan Masyarakat untuk Mengolah Kelimpahan Lele di Desa Batu Kumbung’, Journal.Ikmedia.Id, 1(2), pp. 153–164. Available at: https://journal.ikmedia.id/index.php/jilpi/article/view/24.

Provisi Lampung. “Ikan Lele Mengandung Protein Tinggi.” https://lampungprov.go.id/detail-post/ikan-lele-mengandung-protein-tinggi. Diakses pad 4 Mei 2023.