Universitas Airlangga Official Website

Gerakan Ekonomi Kreatif, BBK UNAIR Menggelar Pelatihan Kerajinan Tangan

Percobaan Sains Sederhana di UPT SDN 73 Gresik (Sumber: Pribadi). 

Mahasiswa Universitas Airlangga (UNAIR) yang tergabung dalam KKN Belajar Bersama Komunitas (BBK) 4 di Desa Sukoanyar, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik, sukses melaksanakan pengabdian masyarakat pada hari Selasa-Sabtu (2-27/07/2024). Kegiatan ini mencakup berbagai program dengan fokus di bidang pendidikan, ekonomi kreatif, kesehatan, dan lingkungan.

Selama kegiatan berlangsung, kelompok BBK Sukoanyar UNAIR berupaya memberikan kontribusi positif kepada masyarakat setempat. “Kami berharap dapat memberikan dampak yang berarti bagi warga desa melalui berbagai program kerja yang telah kami rancang,” ungkap Galih, selaku Koordinator Tim KKN.

Di bidang pendidikan, Kelompok BBK 4 Desa Sukoanyar mengadakan eksperimen sains sederhana dan program English Fun Learning untuk anak-anak sekolah dasar. Melalui eksperimen sains, mengajak anak-anak untuk memahami konsep-konsep dasar sains dengan cara yang menyenangkan dan praktis. Sementara pada program English Fun Learning anak-anak bisa meningkatkan kemampuan berbahasa inggris melalui metode pembelajaran yang interaktif dan menyenangkan.

Pembuatan kawat bulu sebagai inovasi bisnis bagi warga Desa Sukoanyar pada Minggu, (21/07/2024) di Perpustakaan Mesin Waktu Desa Sukoanyar. (Sumber: Dok Pribadi).

Sementarai itu, program kerja unggulan di bidang ekonomi adalah pelatihan keterampilan kerajinan tangan kepada ibu-ibu PKK di desa. Ibu-ibu diajarkan cara membuat buket bunga dari kawat berbulu. “Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan keterampilan baru yang dapat dimanfaatkan untuk menambah penghasilan keluarga,” ujar Naila.

Kegiatan KKN ini juga melibatkan kerjasama dengan berbagai pihak, salah satunya Ketua Karang Taruna Desa Sukoanyar. Kegiatan KKN ini mendapat sambutan baik dari masyarakat Desa Sukoanyar. “Kami berharap kegiatan KKN ini dapat memberikan kontribusi positif dan nyata bagi masyarakat desa. Semoga ilmu dan keterampilan yang telah dibagikan dapat terus dimanfaatkan oleh warga,” ucap Boy, selaku Ketua Karang Taruna Desa Sukoanyar.

Penulis: Adiva Nuris Safira

Editor: Edwin Fatahuddin