Universitas Airlangga Official Website

Bikin Usahamu Makin Melejit, Simak 5 Trik Tentukan Harga Jual Produk Kian Berprofit

Bela Christina revenue manager Bukit Vista saat mamaparkan materi. (Sumber: SS YouTube)

UNAIR NEWS – Penentuan harga dari sebuah produk atau jasa oleh perusahaan ternyata memiliki aturan dan strateginya sendiri, lho. Hal itu dikupas tuntas oleh Bela Christina seorang Revenue Manager di Bukit Vista pada webinar yang digagas oleh DPKKA UNAIR Kamis (21/4/2022).

Revenue management dapat dipahami sebagai harga yang telah ditetapkan oleh perusahaan atas produk atau jasa yang sedang dijalankan. Seorang revenue manager turut mempertimbangkan kesesuaian harga berdasarkan keseimbangan kedua belah pihak, yakni pembeli dan penjual.

“Harga ditentukan dari adanya interaksi antara orang-orang yang menjual dan membeli barang. Sehingga harga tidak serta merta asal ditentukan dengan ngasal saja. Tetapi ditentukan atas adanya keseimbangan harga dari pembeli dan juga penjual,” ujar Bela saat sesi webinar yang dilakukan di Zoom meeting.

5 Proses Penting

Pertama, preliminary analysis atau analisis pendahuluan. Proses ini dilakukan dengan memahami target dari konsumen jasa atau produk yang ditawarkan perusahaan. Pada tahapan ini harus memperhitungkan kapan dapat meningkatkan penjualan serta memikirkan strategi penjualan apabila market atau pasar sedang sepi.

Kemudian mengetahui competitive analysis. Sebagai seorang revenue management harus dapat memahami kebutuhan masyarakat dan menerapkan harga yang sesuai dengan target konsumen atau pasar. Selanjutnya seasonality, yakni dengan memahami pola-pola dalam bisnis agar lebih mudah menentukan strategi bisnis sesuai waktu yang tepat.

Kedua, forecasting atau peramalan. Proses ini dilakukan dengan dengan mengetahui data-data sebelumnya dan masa kini yang telah dikumpulkan. Step ini akan lebih memudahkan untuk melakukan peramalan strategi bisnis ke depannya. Perusahaan harus memahami ekspektasi dengan memperhitungkan antara tujuan dan target yang telah ditentukan. Kemudian, menentukan segmentasi dari konsumen dan membangun parameter akan lebih mudah untuk mencapai target.

Ketiga, pricing strategy. Setelah mengetahui tujuan dan target konsumen atas produk maupun jasa perusahaan, seorang revenue manager harus dapat mengetahui kapan menentukan harga yang baik untuk waktu yang tepat dan sebaliknya. Pada tahap ini dapat pula dilakukan strategi meningkatkan penjualan, salah satunya memberikan diskon atau potongan harga spesial di waktu-waktu tertentu.

Keempat, strategy control dengan melakukan pengecekan secara berkala atas produk atau jasa maupun memaintance usaha yang sudah dijalankan.

Kelima, performance review, yakni melakukan evaluasi dan monitoring atas strategi yang telah dilakukan, apakah masih relevan dan sesuai atau tidak. Selain itu, evaluasi dapat meningkatkan hal-hal yang dirasa dapat meningkatkan profit atau tujuan di masa yang akan datang agar perusahaan semakin berkembang. (*)

Penulis: Septiana Wulandari

Editor: Binti Q. Masruro