Universitas Airlangga Official Website

Dokter Lulusan UNAIR Siap Bersaing di Level Nasional maupun Internasional

Rektor UNAIR, Prof Dr Moh Nasih SE MT Ak (Foto: PKIP UNAIR)
Rektor UNAIR, Prof Dr Moh Nasih SE MT Ak (Foto: PKIP UNAIR)

UNAIR NEWSUniversitas Airlangga (UNAIR) menjadi salah satu perguruan tinggi negeri dengan bidang pendidikan kedokteran yang unggul. Didukung dengan prestasi dan capaian Fakultas Kedokteran (FK), UNAIR telah berhasil mencetak lulusan dokter yang mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional. 

“UNAIR merupakan salah satu perguruan tinggi yang mendapatkan tugas untuk menyelenggarakan pendidikan di bidang kedokteran. Untuk itu, UNAIR telah mencetak dan meluluskan peserta didik sebagai dokter dan dokter spesialis serta konsultan,” ujar Rektor UNAIR, Prof Dr Mohammad Nasih SE MT Ak dalam keterangannya, Senin (1/7/2024).

Dokter-dokter lulusan UNAIR, kata Prof Nasih, dididik untuk mendapatkan kompetensi yang tidak kalah unggul dengan dokter-dokter luar negeri. Dengan demikian, para dokter lulusan UNAIR siap untuk berkompetisi tidak hanya di level nasional tetapi juga internasional. “Kami juga tentu siap berkompetisi di luar negeri dan kami sudah membuktikan bahwa dokter-dokter Indonesia tidak kalah dari dokter asing,” tutur Guru Besar FEB UNAIR itu.

Lebih lanjut, Prof Nasih menegaskan bahwa tugas UNAIR sebagai institusi pendidikan yang berlaku hanyalah menyediakan dan menyiapkan lulusan dokter dan dokter spesialis. “UNAIR tidak mempunyai hak dan kewenangan untuk mengatur dan mendistribusikan dokter untuk menjalankan profesinya. Atau juga menjadi dokter yang bekerja di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia,” imbuhnya.

Menurut Prof Nasih, UNAIR sebagai perguruan tinggi hanya bertugas untuk menyiapkan lulusan dokter saja. Berkaitan dengan pengelolaan, pendistribusian, serta penugasan dokter setelah lulus, UNAIR memberikan kebebasan sepenuhnya. Dengan kata lain, UNAIR memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi para lulusan dokter untuk berkiprah.

“Fokus kita di situ, hanya untuk menyiapkan. Setelah itu bukan ranah universitas. Mau ditempatkan di mana, dipekerjakan di mana, itu bukan wilayah kami karena tugas kami hanya menyiapkan,” katanya.

Untuk diketahui, kesiapan dokter lulusan UNAIR dalam bersaing di kancah nasional maupun internasional juga didukung dengan prestasi Fakultas Kedokteran (FK) UNAIR yang menduduki peringkat 301-350 dunia dan peringkat dua nasional berdasarkan QS WUR by Subject 2024. 

Penulis: Yulia Rohmawati