Universitas Airlangga Official Website

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN POLITIK (FISIP)

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Airlangga berdiri sejak tahun 1977. FISIP memiliki 7 departemen dan 13 program studi. Di antaranya, 7 prodi S1, 5 prodi S2, dan 1 prodi S3. Hingga kini ribuan lulusan FISIP UNAIR telah berkiprah di berbagai bidang, seperti reporter redaktur hingga pemimpin redaksi. Pendek kata, lulusan yang telah dididik di ‘kampus orange’ umumnya selalu melampaui zamannya: berpikir maju, selalu lebih kritis, dan bahkan tidak sedikit yang berani melawan arus.

NoDepartemen 
1Ilmu Informasi Dan Perpustakaan
2Komunikasi
3Ilmu Politik 
4Administrasi Publik
5Ilmu Hubungan Internasional 
6Sosiologi
7Antropologi 

Daftar Program Studi

NoProgram StudiJenjangAkreditasi
1Administrasi PublikS1U
2AntropologiS1A
3Ilmu Hubungan InternasionalS1U
4Ilmu Informasi Dan PerpustakaanS1U
5Ilmu KomunikasiS1U
6Ilmu PolitikS1A
7SosiologiS1U
8Hubungan InternasionalS2B
9Ilmu PolitikS2B
10Kebijakan PublikS2A
11Media Dan KomunikasiS2U
12SosiologiS2BS
13Ilmu SosialS3A
14Ilmu KomunikasiS1FIBAA
15SosiologiS1FIBAA
16Administrasi PublikS1FIBAA
17AntropologiS1FIBAA
18Ilmu Hubungan InternasionalS1FIBAA
19Ilmu Informasi Dan PerpustakaanS1FIBAA
20Ilmu PolitikS1FIBAA

LOKASI

Fakultas Ilmu Sosial dan Politik
Jl. Dharmawangsa Dalam, Surabaya 60286

KEGIATAN MAHASISWA

Universitas Airlangga memiliki lebih dari 60 unit pengembangan kepemimpinan (Leadership) dan organisasi mahasiswa. Kelompok ini tersebar dalam lingkup oraganisasi, mulai program studi, fakultas, sampai dengan universitas. Termasuk di dalamnya terdapat Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM).

FASILITAS

Beragam fasilitas untuk mahasiswa disediakan Universitas Airlangga dalam mendukung studi mereka selama di Surabaya dan di Kampus UNAIR di Daerah. Sarana dan prasarana dukungan ini meliputi pengembangan kemampuan mahasiswa bidang akademik maupun non-akademik.