UNAIR NEWS – Untuk meningkatkan kualitas penelitian, Biro Perpustakaan Universitas Airlangga menyelenggarakan online workshop bertajuk IEEE Xplore@ Digital Library pada Jumat (11/11/2022) melalui zoom meeting. Narasumber dalam acara tersebut ialah Deden Ramdhani selaku Account Executive IEE..
Deden menjelaskan bahwa, IEEE sendiri adalah lembaga profesional teknis yang juga membuat perpustakaan digital bernama IEEE Xplore. Kini, perpustakaan digital itu menyediakan lima juta lebih dokumen pada repositorinya yang luas.
IEEE juga kerap kali mengadakan annual conference termasuk di Indonesia untuk meningkatkan papers per tahunnya. Selain itu, dalam platform IEEE Xplore juga memiliki eBooks collections dan telah bekerja sama dengan beberapa publisher seperti SAE eBooks Library, Now Publishers Foundations & Trends Technology eBooks Library dan dan sebagainya.
Kemudian Deden juga menerangkan mengenai cara penggunaan dari IEEE Xplore sendiri. Pertama adalah masuk ke dalam platform.
“Secara mudahnya untuk masuk ke dalam platform adalah dengan mengetikan IEEE Xplore pada Google atau mesin pencarian, lalu memilih homepage nomor yang pertama,” jelasnya.
Kemudian, langkah selanjutnya adalah log in akun atau melakukan pendaftaran. Untuk yang menggunakan email Universitas Airlangga akan mendapatkan beberapa akses yang bisa diuji coba yaitu jurnal, conference and proceeding, lalu ada juga standar.
Cara pendaftarannya sendiri cukup mudah, yakni dengan klik create account pada sebelah pojok kanan atas. Adapun cara mencari artikel atau jurnal dengan klik ‘browse’ pada bagian pojok kiri. Dan logo gembok untuk penanda open access atau tidaknya. Kemudian terdapat juga Submit Manuscript dalam menu Journals & Magazine.
“Yang menarik adalah terdapat Submit Manuscript, yang digunakan Bapak atau Ibu yang tertarik untuk menjadi contributor author di IEEE Access journal,” terang Account Executive IEE tersebut.
Lalu, untuk mencari artikel dapat menggunakan cara yang termudah yakni melalui global search yang berada di menu tampilan awal dengan mengetikan kata kunci. Terdapat juga menu khusus untuk personal akun yaitu, Set Search Alert dan Search History. Adapun guna Set Search Alert adalah untuk mengirim pemberitahuan artikel baru dari kata kunci yang dicari. Dan Search History sendiri untuk menampilkan data-data artikel yang pernah dicari.
Penulis: Jihan Aura
Editor: Khefti Al Mawalia