Universitas Airlangga Official Website

Strategi Sukses Lolos SNBT 2025 dari Wakil Rektor UNAIR

Wakil Rektor Bidang Akademik UNAIR, Prof Dr Bambang Sektiari Lukiswanto DEA DVM. (Foto: PKIP UNAIR).
Wakil Rektor Bidang Akademik UNAIR, Prof Dr Bambang Sektiari Lukiswanto DEA DVM. (Foto: PKIP UNAIR).

UNAIR NEWS – Setiap tahunnya, SNBT 2025 menjadi tantangan bagi calon mahasiswa yang ingin studi lanjut PTN impian mereka. Salah satu aspek yang harus diperhatikan adalah tingkat keketatan prodi yang diincar. 

Pahami Keketatan Prodi dan Dinamika Seleksi

Wakil Rektor Bidang Akademik, Mahasiswa, dan Alumni UNAIR Prof Dr Bambang Sektiari, DEA menjelaskan keketatan prodi sangat tergantung pada jumlah peminat dan skor rata-rata tahun sebelumnya. “Semakin banyak pendaftarnya, semakin ketat seleksinya, sehingga peluang yang memiliki skor rendah semakin kecil. Penting bagi calon peserta untuk menganalisis tren tahun lalu sebelum menentukan pilihan prodi,” ujarnya.

Sebagai gambaran, tingkat keketatan di UNAIR rata-rata berkisar antara 8-9 persen, bahkan untuk beberapa prodi favorit bisa mencapai 3 persen. Artinya, dari 100 pendaftar, hanya 3 orang yang akan lolos. Oleh karena itu, strategi dalam memilih prodi menjadi krusial. “Sebaiknya pilih empat prodi dengan kombinasi yang strategis, yaitu prodi dengan keketatan tinggi, sedang, dan rendah agar peluang lolos lebih besar,” tambahnya.

Teknis SNBT 2025: Jadwal, Peraturan, dan Persiapan

SNBT 2025 akan berlangsung pada 23 April hingga 3 Mei tanpa sistem gelombang, yang berarti pelaksanaan ujian akan berlangsung secara kontinu selama 10 hari. “Toleransi keterlambatan maksimal 30 menit, jadi peserta harus sangat disiplin dalam manajemen waktu. Selain itu, ada aturan ketat seperti larangan menggunakan kaos oblong, membawa alat elektronik, dan ketentuan khusus seperti wajib mengenakan baju putih di UNAIR,” jelasnya.

Selain memahami teknis ujian, peserta juga perlu mengukur peluang berdasarkan hasil tahun sebelumnya. Melihat skor minimum yang diterima di masing-masing prodi, calon mahasiswa dapat melakukan simulasi dan mempersiapkan strategi terbaik untuk mencapai target skor yang sesuai.

Tips Lolos SNBT 2025

beberapa strategi yang bisa diterapkan diantaranya: 

Analisis dan Simulasi Skor
Gunakan data penerimaan tahun lalu untuk mengukur peluang di prodi yang diinginkan.

Fokus pada Materi Esensial
Fokus pada soal dengan tingkat kesulitan sedang dan tinggi agar lebih siap menghadapi ujian.

Konsultasi dengan Guru BK dan Orang Tua
Diskusikan pilihan prodi dengan guru Bimbingan Konseling (BK) serta orang tua untuk memastikan pilihan yang diambil sesuai dengan minat dan peluang.

Kombinasikan Metode Belajar
Ikuti bimbel, nonton video edukasi, hingga mengikuti tryout online untuk membiasakan diri dengan format soal.

Manajemen Waktu yang Baik
Hindari belajar dengan sistem kebut semalam karena tidak efektif.

Optimalkan Pilihan Prodi serta Berdoa dan Jaga Mentalitas Positif
Gunakan strategi pemilihan dengan kombinasi prodi dari berbagai kategori. Persiapan akademik memang penting, tetapi mentalitas dan keyakinan juga berperan besar. 

Prof Bambang juga tidak lupa menyampaikan kepada para peserta SNBT untuk memanjatkan doa kepada yang maha kuasa. “Berdoa adalah modal dasar untuk percaya diri mengikuti SNBT 2025 dengan sukses,” pungkasnya.

Penulis: Sintya Alfafa
Editor: Ragil Kukuh Imanto