UNAIR NEWS – Hewan ternak seperti sapi dan kerbau ternyata berisiko mengalami berbagai macam penyakit. Salah satunya penyakit yang masyarakat kenal dengan nama penyakit ngorok.
Penyebab Penyakit Ngorok
Penyakit itu sempat menyerang ratusan ekor ternak di Sumatera Selatan beberapa waktu lalu. Akibatnya, ratusan sapi dan kerbau yang terserang penyakit ini mati mendadak. Dr drh Nusdianto Triakoso MP mengatakan bahwa penyakit ngorok terjadi akibat bakteri.
“Penyakit ini disebabkan oleh bakteri yang bernama Pasteurella multocida. Penyakit ini secara medis disebut Septicaemia epizootica. Jadi penyebabnya bukan virus,” kata Wakil Direktur Pelayanan Medis, Pendidikan, dan Penelitian Rumah Sakit Hewan Pendidikan (RSHP) Universitas Airlangga (UNAIR).
Bakteri itu menyerang saluran pernapasan pada hewan ternak. Hal itu yang menyebabkan penyakit itu terkenal dengan nama penyakit ngorok. Tidak hanya pada sistem pernapasan, penyakit itu dapat menyerang sistem lain seperti sistem pencernaan.
Penyakit itu juga dikenal sebagai Septicaemia hemorrhagica, dan bisa menyebabkan pendarahan pada ternak. “Bakteri itu pada sapi atau kerbau menyerang pada saluran napas, selain itu juga menyerang pada organ organ lain. Seluruh bagian dari tubuh ternak bisa terserang penyakit ini. Bisa menimbulkan pendarahan seperti pada sistem pencernaan, bawah kulit, hingga saluran napas,” terangnya.
Gejala Penyakit Ngorok
Nusdianto mengungkapkan bahwa gejala yang bisa terjadi adalah bunyi pernapasan ngorok pada hewan ternak. Tapi ternyata gejala pada hewan ternak yang mengalami penyakit ini cenderung berbeda. “Ada ternak yang mengalami penyakit ini tapi serangannya akut dan sangat cepat. Jadi tidak ada gejala ciri yang khas, tapi tiba-tiba bisa jadi ternaknya mati mendadak,” ungkap Dosen Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) UNAIR.
Gejala bunyi pernapasan ngorok dapat terjadi saat hewan ternak beraktivitas. Hal itu diakibatkan adanya lendir pada saluran pernapasan akibat proses peradangan. Penyakit itu sudah tersebar di seluruh daerah di Indonesia, sehingga penyakit ini merupakan penyakit endemis. Setiap tahun ada laporan mengenai kasus ini, tetapi jumlah kejadiannya tidak terlalu banyak. Namun beberapa kondisi menyebabkan kejadian penyakit sangat tinggi
Pencegahan Penyakit Ngorok
Bakteri yang menyebabkan penyakit ngorok itu terdiri dari berbagai subtipe. Namun bakteri yang menyerang kerbau dan sapi merupakan bakteri dengan subtipe B2 dan tidak menular pada manusia. Penyakit ngorok saat ini menjadi salah satu penyakit menular strategis di Indonesia. Salah satu upaya yang mencegahnya adalah vaksinasi.
Peternak dapat mendapatkan vaksin ini secara gratis. “Setiap kabupaten, kota, hingga kecamatan tersedia Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan). Vaksinasinya sekali dalam setahun. Masyarakat bisa menghubungi dokter hewan terdekat. Vaksin bertujuan untuk memberikan kekebalan pada hewan ternak,” ujarnya.
Selain itu, Nusdianto berpesan kepada masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan ternak. Jika sakit segera menghubungi dokter hewan atau Puskeswan terdekat. “Perhatikan kesehatan ternak secara umum, tidak kekurangan makan, tidak stres, tidak kedinginan agar daya tahan tubuhnya baik. Kalau ternak tidak sehat segera hubungi dokter hewan terdekat,” pungkasnya.
Penulis: Icha Nur Imami Puspita
Editor: Khefti Al Mawalia