Biografi Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni - Universitas Airlangga Official Website

Universitas Airlangga Official Website

WAKIL REKTOR BIDANG AKADEMIK, KEMAHASISWAAN, & ALUMNI

Prof. Dr. Bambang Sektiari Lukiswanto, DEA, DVM

PENDIDIKAN TERAKHIR: S3 Chirurgicales Science in University of Paris V
EMAIL: bambangsektiari@fkh.unair.ac.id

KANTOR: Kantor Manajemen Universitas Airlangga

Profil

Prof. Dr. Bambang Sektiari Lukiswanto, DEA, DVM adalah Wakil Rektor Bidang Akademik, Mahasiswa, dan Alumni Periode 2020-2025. Selain menjadi wakil rektor Prof. Bambang sangat aktif di lingkungan Fakultas Kedokteran Hewan (FKH0 Universitas Airlangga. Ia tidak hanya aktif mengajar, melainkan juga terlibat dalam organisasi luar seperti Persatuan Dokter Hewan Indonesia (PDHI), Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT), Ikatan Dokter Hewan Hewan Kecil, Komisi Ahli Ahli Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner Direktur Jenderal Peternakan, Departemen, Tim BINAP Fakultas Kedokteran Hewan, Tim Verifikasi Dokter Hewan di Jawa Timur, dan lainnya.

Sebagai akademisi Prof. Bambang aktif berkontribusi dalam penelitian, proses penyusunan publikasi ilmiah baik nasional maupun internasional, dan penerbitan buku terutama yang berkaitan dengan bidang kedokteran hewan. Total ada sebanyak 17 penelitian terkait Bedah hewan dan Penyakit Dalam terutama yang berhubungan dengan Terapi Herbal, 46 publikasi ilmiah, dan 2 buku yang pernah disusunnya, salah satunya ialah Terapi Cairan pada Hewan Kecil. Selain itu, Prof. Bambang juga kerap terlibat dalam kegiatan, seperti lokakarya, seminar, pengabdian masyarakat, hingga menjadi asesor. 

Di samping itu, laki-laki yang pernah meraih penghargaan Karya Satya Sepuluh dan Dua Puluh Tahun dari Presiden Republik Indonesia ini juga berhasil meraih The Best Oral Presentation on International Seminar: Strategi Mengelola Bio-Eco-Health System Untuk Menstabilkan Kesehatan Hewan dan Produktivitas untuk Mendukung Kesehatan Masyarakat (2012), serta Prix “Mahar SCHUTZENBERGER sebagai peneliti prospektif muda” (Prancis) oleh AFIDES-FRANCE tahun 1996.

BIDANG KEPAKARAN: BEDAH HEWAN, PENYAKIT DALAM HEWAN, TERAPI HERBAL HEWAN