Universitas Airlangga Official Website

FIB UNAIR Sambut Hangat Kunjungan MAN 2 Kota Malang

Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Airlangga (UNAIR) kembali membuka pintu untuk menjalin kerjasama dan memperluas wawasan pendidikan dengan menyambut kunjungan dari MAN 2 Kota Malang pada tanggal 26 Februari 2024. Acara yang dihelat di ruang Siti Parwati Fakultas Ilmu Budaya menjadi momen yang berharga bagi para siswa-siswi MAN 2 Malang untuk mengenal lebih dekat UNAIR, terutama terkait program studi dan kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh FIB UNAIR.

Dalam suasana penuh kehangatan, para siswa-siswi MAN 2 Malang mengawali kegiatannya dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan sambutan hangat dari Usma Nur Dian Rosyidah, Ketua Unit Peningkatan Prestasi Mahasiswa FIB UNAIR. Dalam kesempatan berharga ini, Usma Nur Dian Rosyidah memberikan gambaran singkat tentang keunggulan-keunggulan dari Fakultas Ilmu Budaya UNAIR.

Usma Nur Dian Rosyidah menyoroti pentingnya pendidikan berkualitas, oleh karena itu Usma Nur Dian Rosyidah menyarankan agar bergabung menjadi keluarga besar FIB UNAIR. “FIB UNAIR tidak hanya memberikan pengetahuan akademis, tetapi juga memupuk potensi dan bakat mahasiswa dalam berbagai bidang, sehingga mereka siap menjadi generasi penerus yang berkualitas,” ujar Usma Nur Dian Rosyidah.

Sementara itu, Hamim Mas’ud S.pd, salah satu perwakilan guru MAN 2 Malang, juga turut menyampaikan rasa bahagianya atas kesempatan mengunjungi FIB UNAIR. “Besar harapan kami untuk terus menjalin hubungan yang baik dengan UNAIR, khususnya dengan Fakultas Ilmu Budaya. Kunjungan ini memberikan kesempatan yang luar biasa bagi siswa-siswi kami untuk mendapatkan informasi langsung tentang dunia perkuliahan di UNAIR,” tutur Hamim Mas’ud.

Acara kemudian dilanjutkan dengan pemaparan mengenai beragam kegiatan mahasiswa yang ada di Fakultas Ilmu Budaya UNAIR. Perwakilan dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FIB UNAIR memperkenalkan berbagai kegiatan, seperti seminar, workshop, festival budaya, dan kegiatan sosial lainnya yang menjadi bagian integral dari pengalaman mahasiswa di FIB UNAIR.

Pemaparan ini bukan hanya sekadar informasi, namun juga menjadi inspirasi bagi para siswa-siswi MAN 2 Malang untuk menggali potensi dan minat mereka di masa mendatang. “Kami berharap, kunjungan ini dapat menjadi awal yang baik bagi para siswa-siswi MAN 2 Malang untuk mempertimbangkan FIB UNAIR sebagai tempat untuk menimba ilmu dan mengembangkan bakat,” tambah Usma Nur Dian Rosyidah.

Artikel ini juga sekaligus mencerminkan komitmen FIB UNAIR dalam mendukung Sustainable Development Goals (SDGs) ke-4, yaitu Quality Education atau Pendidikan Berkualitas. FIB UNAIR terus berupaya memberikan pendidikan yang bermutu, relevan, dan berdaya saing tinggi, sehingga mampu mencetak generasi yang siap menghadapi tantangan masa depan.