Universitas Airlangga Official Website

Profil Pasien Dermatitis Atopik di RSUD Dr Soetomo

Dermatitis atopik (sumber: halodoc)

Dermatitis atopik (DA) adalah kondisi kulit ditandai dengan gatal disertai dengan kemerahan, kering, hingga lecet akibat garukan yang terus menerus. Gejala dari Dermatitis atopik ini seringkali mempengaruhi kualitas hidup pasien. Riwayat dan gejala klinis pasien merupakan elemen kunci dalam berbagai kriteria diagnostik DA. Oleh karena itu, memahami profil klinis pasien DA merupakan hal yang penting. 

Penelitian yang kami lakukan bertujuan untuk mengetahui profil pasien dengan DA di URJ Kulit dan Kelamin RSUD Dr. Soetomo Surabaya tahun 2019-2021. Penelitian ini berisi profil pasien DA yang mencakup data dasar, hasil anamnesis, hasil pemeriksaan fisik, serta jenis terapi yang diberikan.

Metode penelitian ini berupa deskriptif retrospektif menggunakan data sekunder dari rekam medis pasien di URJ Kulit dan Kelamin RSUD Dr. Soetomo Surabaya tahun 2019-2021 yang kemudian dikelompokkan berdasarkan variabel dan disusun dalam bentuk tabel.

Hasil yang didapatkan adalah jumlah pasien sebanyak 89 pasien didominasi berjenis kelamin perempuan, usia terbanyak anak-anak usia 2-12 tahun. Keluhan terbanyak adalah gatal dan tidak diketahui faktor pencetusnya. Sebagian besar pasien mempunyai riwayat atopi sebelumnya dan tidak mengetahui riwayat atopi dalam keluarganya. Gambaran lesi yang paling banyak adalah makula eritematosa dan terletak di bagian ekstremitas bawah. Terapi pada pasien DA yang paling banyak diberikan pada jenis terapi sistemik adalah cetirizine dan pada terapi topikal adalah emolien hipoalergenik.

Kesimpulan dari penelitian ini yaitu diagnosis DA perlu ditegakkan secara akurat dengan memahami riwayat serta pemeriksaan fisik pasien sehingga strategi penatalaksanaan yang tepat dapat diberikan. Edukasi yang dapat diberikan bagi pasien DA dan keluarganya adalah untuk memahami dan menghindari faktor pemicu untuk mencegah kekambuhan.

Penulis : Damayanti, dr.,Sp.KK

Informasi lengkap dari artikel ini dapat diunduh di :

https://e-journal.unair.ac.id/BIKK/article/view/51431/28328

Profile  of  Atopic  Dermatitis at  Dermatovenereology Outpatient  Clinic at Tertiary Hospital in Surabaya, Indonesia. Alisha Princessa Brahmana, Damayanti, Ema Qurnianingsih, Yuri Widia

Baca Juga: Kasus Penyakit Langka Adamantiades Behcet pada Wanita